Agile Scrum terdiri dari dua kata, Agile dan Scrum. Agile merupakan sebuah metode software development yang terdiri dari website, web application, dan mobile application untuk menghasilkan software berkualitas tinggi secara konsisten dengan mengurangi biaya proyek dan meningkatkan nilai jual suatu bisnis. Adapun secara definisi, Agile dapat diartikan sebagai sebuah pendekatan pada project management dengan menggunakan teknik iterasi dan bertahap secara dinamis (Sprint) dalam proses pembuatan suatu produk.
Sedangkan Scrum merupakan sebuah metode iteratif yang termasuk dalam metode Agile tentang cara mengelola dan menjalankan sebuah proyek. Dengan menggunakan metode Scrum, kita dapat mengelola segala macam proyek mulai dari pembuatan software, website, hardware, marketing, hingga event planning. Menggunakan Scrum merupakan framework terbaik untuk merevolusi cara kerja tim dalam menyelesaikan pekerjaan. Dalam metodologi Scrum setiap “Sprint” dimulai dengan meeting singkat untuk perencanaan dan diakhiri dengan review.
Agile dan Scrum merupakan dua hal yang tidak dapat dipisahkan dalam ekosistem Software Development. Dengan kata lain, Scrum adalah kerangka kerja yang digunakan untuk mengimplementasikan pengembangan Agile. Dengan menggunakan metode Agile Scrum, kita bisa lebih efektif dan efisien dalam mengelola suatu proyek hingga mencapai tujuan atau menghasilkan suatu produk.
Dapat diambil kesimpulan, bahwa pada dasarnya dalam Project Management terdapat metode kerja yang mampu menyelesaikan suatu proyek secara efektif dan efisien. Profesi sebagai Scrum Master bisa menjadi salah satu pilihan dari berbagai macam profesi yang ada di bidang IT (Information Technology).
Yuk, langsung saja simak materi Agile Scrum Master yang sudah dituangkan selengkapnya pada kursus ini!
37
49
TAKE THIS COURSE