Manajemen Proyek Google

University/Institute: Google

Manajemen Proyek Google

Description

Bersiaplah untuk karier baru di bidang manajemen proyek yang sedang tumbuh pesat, tidak diperlukan pengalaman atau gelar apa pun di sini. Dengan pelatihan profesional yang dirancang oleh Google, bergeraklah di jalur cepat untuk mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang kompetitif.

Manajer proyek adalah seseorang yang terbiasa memecahkan masalah. Mereka menetapkan rencana dan memandu rekan satu tim, serta mengelola perubahan, risiko, dan pemangku kepentingan.

Melalui 6 materi yang ada, Anda bisa mendapatkan keterampilan yang banyak dibutuhkan dan menyiapkan diri untuk mendapat pekerjaan tingkat pemula. Anda akan belajar dari beberapa karyawan Google yang menggunakan keterampilan project management sebagai landasan untuk berkarier. Dengan waktu kurang dari 10 jam per minggu, program ini dapat selesai dalam waktu kurang dari enam bulan.

Dengan program ini, Anda memenuhi syarat untuk mendapatkan lebih dari 100 jam pendidikan manajemen proyek, yang dapat mempersiapkan Anda untuk memperoleh Sertifikasi Project Management Institute yang diakui secara global, yaitu Certified Associate in Project Management (CAPM)®.

75% Lulusan Program Sertifikat Google di Amerika Serikat melaporkan adanya peningkatan karier dalam waktu 6 bulan setelah mereka memperoleh sertifikat*

Lihat semua program Sertifikasi Karier Google di sini.

*berdasarkan respons survei lulusan program, Amerika Serikat 2021

TAKE THIS COURSE