Membangun WEB GIS Lahan Dan Irigasi Pertanian Codeigniter 3

Building GIS Land and Irrigation Agriculture Codeigniter 3

Ratings 5.00 / 5.00
Membangun WEB GIS Lahan Dan Irigasi Pertanian Codeigniter 3

What You Will Learn!

  • pemetaan
  • geojson
  • View Map
  • Drawer Map
  • polygon
  • polyline
  • gis
  • php
  • framewok
  • codeigniter

Description

Pada dasarnya, istilah sistem informasi geografi atau GIS merupakan gabungan dari tiga unsur pokok yaitu sistem, informasi, dan geografis. Dengan demikian, pengertian terhadap ketiga unsur-unsur pokok ini akan sangat membantu dalam memahami GIS. Dengan melihat unsur-unsur pokoknya, maka jelas GIS merupakan salah satu sistem informasi atau GIS merupakan suatu sistem yang menekankan pada unsur informasi geografis. Istilah geografis merupakan bagian dari spasial (keruangan). Kedua istilah ini sering digunakan secara bergantian atau tertukar hingga timbul istilah yang ketiga, geospasial. Ketiga istilah ini mengandung pengertian yang sama di dalam konteks GIS. Penggunaan kata geografis mengandung pengertian suatu persoalan mengenai bumi yang berarti permukaan dua atau tiga dimensi. Istilah informasi geografis mengandung pengertian informasi mengenai tempat-tempat yang terletak di permukaan bumi, pengetahuan mengenai posisi dimana suatu objek terletak di permukaan bumi, dan informasi mengenai keterangan-keterangan (atribut) yang terdapat di permukaan bumi yang posisinya diberikan atau diketahui.

Dengan memperhatikan pengertian sistem informasi, maka GIS merupakan suatu kesatuan formal yang terdiri dari berbagai sumberdaya fisik dan logika yang berkenaan dengan objek-objek yang terdapat di permukaan bumi. Jadi, GIS juga merupakan sejenis perangkat lunak yang dapat digunakan untuk pemasukan, penyimpanan, manipulasi, menampilkan, dan keluaran informasi geografis berikut atribut-atributnya

Pada Kursus Ini Kita AKan Mempelajari Bagaimana Cara Membuat Web Gis Pemetaan Lahan Pertanian Dan Pemetaan Jalur Irigasi Pertanian dengan menggunakan framework codeigniter 3 dan Leaflet.

Who Should Attend!

  • Mahasiswa
  • Programmer
  • Freelancer

TAKE THIS COURSE

Tags

  • CodeIgniter
  • GIS

Subscribers

18

Lectures

25

TAKE THIS COURSE



Related Courses