Mengenali peran dan tanggung jawab yang dimiliki oleh seorang Sales Manager sekaligus Sales Leader, mulai dari memahami perubahan bisnis, mengantisipasinya dengan menjalankan sebuah sales system untuk diaplikasikan dalam strategi penjualan. Disamping memimpin tim penjualan secara dengan membangun budaya kerja, komunikasi yang efektif dengan melakukan coaching dan meningkatkan motivasi tim penjualan sebagai upaya untuk mengatasi hambatan dalam mencapai prestasi penjualan yang optimal.
Di antara semua masalah yang harus dihadapi manajer penjualan, masalah individu dalam tim penjualan adalah yang paling sulit ditangani. Latihan ini dirancang untuk membantu manajer penjualan agar menjadi lebih efektif dalam meningkatkan kinerja penjualan. Seorang manajer penjualan yang baik akan cerdas dalam mengelola dan memimpin tim penjualan, bila manajer penjualan tersebut berhasil maka semua anggota timnya berhasil mencapai kinerja yang diharapkan.
Apa saja yang akan diajarkan melalui program ini?
Having The Right Mindset As A Leader : A Key To The Team Success (Memiliki Mindset Yang Tepat Sebagai Pemimpin : Kunci Sukses Tim Penjualan)
Having The Right Skill As A Leader : Salesforce Culture And Being Proactive (Memiliki Keterampilan Yang Tepat Sebagai Pemimpin : Menciptakan Budaya Kerja Penjualan Dan Menjadi Proaktif)
Having The Right Tools As A Leader : Coaching And Motivating The Salespeople Into Sales Champion (Memiliki Alat Yang Tepat Sebagai Pemimpin : Coaching Dan Motivasi Tim Penjualan Menjadi Juara